Kamis, 28 November 2013

Teori Ekonomi-Proyeksi

 Teori Ekonomi
"Proyeksi Pada Sektor Pertanian

Nama                                                                      NPM          

Eka Miratul Khasanah                                   22212411
Mitha Filandari                                               24212612
Putri Maryam Anggreini                               25212612
Wiwit Tri Chahyani                                       27212761

Kelas : SMAK06-3

PROYEKSI ATAU PREDIKSI PADA SEKTOR PERTANIAN (Sub Sektor. TANAMAN PANGAN)
SUMBER DATA : www.bps.go.id

Berikut adalah data jumlah produksi pada sector pertanian Indonesia pada sub sector tanaman pangan:



Jenis Tanaman Pangan
Tahun
2000
2001
2002
2003
2004
2005
2006
2007
Padi
51898852
50460782
51489694
52137604
54088468
54151097
54454937
57157435
Jagung
9676899
9347192
9654105
10886442
11225243
12523894
11609463
13287527
Kedelai
1017634
826932
673056
671600
723483
808353
747611
592534
Kacang Tanah
736517
709770
718071
785526
837495
836295
838096
789089
Kacang Hijau
289876
301021
288089
335224
310412
320963
318134
322487
Ubi Kayu
16089020
17054648
16913104
18523810
19424707
19321183
19986640
19988058
Ubi Jalar
1827687
1749070
1771642
1991478
1901802
1856969
1854238
1886852

 

Jenis Tanaman Pangan
Tahun
Jumlah Produksi (ton)
Rata-Rata
2008
2009
2010
2011
2012
2013
Padi
60325925
64398890
64469394
65756904
69056126
70866571
820712679
58622334.21
Jagung
16317252
17629748
18327636
17643250
19387022
18510435
196026108
14001864.86
Kedelai
775710
974512
907031
851286
843153
807568
11220463
801461.6429
Kacang Tanah
770054
777888
779228
691289
712857
907207
10889382
777813
Kacang Hijau
298059
314486
291705
341342
284257
209924
4225979
301855.6429
Ubi Kayu
21756991
22039145
23918118
24044025
24177372
25494507
288731328
20623666.29
Ubi Jalar
1881761
2057913
2051046
2196033
2483460
2366410
27876361.12
1991168.651

 




Gambar diatas adalah grafik pertumbuhan produksi tanaman pangan padi dari tahun 2000-2013. Grafik diatas menunjukkan bahwa produksi padi di Indonesia cenderung mengalami peningkatan dari tahun ke tahun.

 


Gambar diatas adalah grafik pertumbuhan produksi tanaman jagung di Indonesia. Grafik tersebut menunjukkan bahwa dari tahun ke tahun petumbuhan jagung cenderung meningkat tetapi pada tahun 2013 mengalami penurunan……
 


Gambar diatas adalah grafik dari produksi tanaman kedelai di Indonesia. Pada tahun 2000 produksi kedelai lebih tinggi jika dibandingkan dengan tahun-tahun setelahnya dan meningkat lagi pada tahun 2009 dan terus mengalami penurunan hingga tahun 2013. 

 


Gambar diatas adalah grafik dari produksi kacang tanah mengalami fluktuasi. Penurunan jumlah produksi terjadi secara signifikan pada tahun 2011, sementara kenaikan secara signifikan terjadi pada tahun 2013.
 
 
Gambar diatas adalah grafik dari produksi kacang hijau yang mengalami fluktuasi. Penurunan jumlah produksi terjadi secara signifikan pada tahun 2013, sementara kenaikan secara signifikan terjadi pada tahun 2011.

   
Gambar diatas adalah grafik pertumbuhan produksi tanaman ubi kayu. Grafik tersebut menunjukkan bahwa dari tahun 2000-2013 terus mengalami peningkatan produksi. Itu berarti ada kenaikan permintaan dari tahun ke tahun.

 
Gambar diatas adalah grafik dari produksi ubi jalar yang cenderung mengalami kenaikkan jumlah produksi walaupun tidak secara signifikan.   


 
Grafik tersebut menunjukkan indeks harga pertanian dari tahun 2000-2013. Grafik harga tersebut cenderung meningkat, pada tahun 2008 terjadi peningkatan harga secara signifikan dari tahun sebelumnya, karena pada tahun 2008 terjadi krisis keuangan global sehingga nilai tukar rupiah melemah terhadap dolar Amerika, karena melemahnya nilai tukar rupiah terhadap USD, maka harga barang-barang juga terimbas untuk naik, karena Indonesia masih mengimpor banyak kebutuhan termasuk tepung dan kedelai.

PREDIKSI ATAU PROYEKSI:
Dengan mempertimbangkan data dari tahun sebelumnya indeks harga pertanian cenderung meningkat, dengan meningkatnya harga maka produsen akan menaikkan produksinya, untuk menambah produksinya produsen memerlukan tambahan modal yang bersumber dari bank. Apabila produksi perusahaan berjalan dengan baik, maka perusahaan akan mendapatkan profit sehingga tenaga kerja juga dapat memperoleh income yang tinggi. Jadi, sector riil sebuah Negara dapat berjalan dengan baik pula. Dengan meningkatnya produksi diharapkan para produsen tidak kehabisan bahan baku seperti yang terjadi pada komoditi kedelai.
Dalam menyikapi kondisi sektor pertanian di tahun 2013 dan perkiraan tantangan yang akan dihadapi di tahun 2014 dan 2015 apakah para produsen akan mendapatkan bantuan dari pemerintah, apabila para produsen mendapatkan bantuan dari pemerintah otomatis usahanya akan semakin berkembang.
Selain itu hal-hal yang dapat dilakukan, antara lain meningkatkan pengetahuan dan teknologi pertanian, terutama terkait perubahan cuaca dengan mengintensifkan pelaksanaan program Sekolah Lapang-Iklim bagi petani, menambah jumlah penyuluh pertanian sebagai pihak yang mendampingi petani melakukan penanaman, dan meningkatkan jumlah anggaran pertanian secara signifikan, terutama anggaran yang digunakan untuk membangun sarana dan prasarana irigasi.


DAFTAR PUSTAKA


http://www.bps.go.id/tnmn_pgn.php?kat=3